Cara Memasang dan Mengikat Tali Sepatu Mudah 2016

Alvindwiputra.id – Sepatu merupakan salah satu item fashion yang dibutuhkan oleh setiap orang. Tak hanya dapat meningkatkan penampilan, sepatu juga digunakan untuk melindungi kaki dari teriknya matahari serta dapat dijadikan sebagai alas kaki yang benar-benar aman dan nyaman. Jenis sepatu yang bersifat universal, yang dapat dipakai oleh semua kalangan baik pria, wanita, anak-anak hingga orang dewasa adalah jenis sepatu sneakers.

Cara Memasang dan Mengikat Tali Sepatu Mudah 2016

Pada umumnya, sneakers merupakan jenis sepatu yang menutupi hingga bagian mata kaki dan dilengkapi pula dengan adanya tali yang memperkuatnya agar tidak mudah terlepas ketika digunakan. Ada berbagai macam sepatu sneakers yang dapat dipilih untuk digunakan, mulai dari warna, model, motif dan merknya.

Namun, jika ingin mengubah tampilan sepatu menjadi lebih keren maka bisa dilakukan dengan cara mengkreasikan tali sepatu dengan mengikat atau memasangnya dalam bentuk pola yang keren. Menelusuri informasi dari id.wikihow.com, dikatakan bahwa ada beberapa formasi yang dapat diterapkan untuk memasang dan mengikat tali sepatu. Beberapa cara ini dapat dilakukan dengan mudah, apabila memperhatikan langkah-langkahnya. Inilah cara memasang dan mengikat tali sepatu mudah 2016. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Model Menyilang

Memasang dan mengikat tali sepatu dengan model menyilang merupakan hal umum yang banyak digunakan. Biasanya model inilah yang merupakan formasi tali sepatu bawaan dari tokonya. Cara membuatnya cukup mudah untuk dilakukan, yaitu :

Masukkan kedua ujung tali sepatu dari bagian dalam pada lubang yang berada paling depan dan pastikan bahwa tali mempunyai ujung yang sama.

Kemudian, masukkan ujung pertama pada lubang bagian seberangnya secara menyilang yang bisa dimasukkan dari dalam maupun dari luar. Lakukan hal yang sama untuk ujung lainnya.

Ulangilah cara tersebut hingga selesai, lalu ikatlah tali sepatu dalam bentuk simpul pita.

2. Model Lurus

Selain model tali sepatu menyilang, model lurus juga banyak dipilih untuk diaplikasikan pada sepatu. Bagi sebagian besar, beranggapan bahwa cara ini juga mudah untuk dilakukan. Adapun cara memasang dan mengikat tali sepatu dengan model lurus adalah sebagai berikut :

Langkah awal yang harus dilakukan adalah pastikan bahwa kedua ujung tali sepatu mempunyai panjang yang sama, kemudian masukan salah satu ujungnya melalui lubang kanan depan dan ujung lainnya ke bagian ujung kiri belakang.

Masukkan ujung tali sepatu yang ada di sebelah kanan ke bagian lubang yang ada di seberangnya, kemudian dari bagian bawah masukkan ujung lubang ke sebelah kanan atau satu tingkat di atas lubang sebelumnya.

Ulangi langkah tersebut hingga selesai, lalu ikatlah tali sepatu agar tidak terinjak.

Itulah cara memasang dan mengikat tali sepatu mudah 2016, jika hanya dilihat dan dibaca saja cara ini memang akan sulit untuk dilakukan. Oleh karena itu, setelah membacanya pastikan untuk mempraktekannya dengan membacanya kembali.

Namun, bagi pembaca yang masih kebingungan serta masih merasa kesulitan dalam memasang dan mengikat tali sepatu, disarankan untuk meminta bantuan orang lain untuk melakukan atau bisa juga meminta bantuan penjual toko sepatu di tempat dimana sepatu baru tersebut dibeli.

Jika merasa malu untuk melakukannya, gunakanlah kreasi diri sendiri untuk memasang dan mengikat tali sepatu, maka hal tersebut menjadi solusi terbaik dan dapat dijadikan sebagai suatu kebanggaan sendiri karena dapat membuat tampilan sepatu yang digunakan menjadi lebih keren.

Incoming search terms:

  • cara mengikat tali sepatu 5 lubang
  • cara mengikat tali sepatu 4 lubang
  • cara mengikat tali sepatu vans 5 lubang
  • cara mengikat tali sepatu vans
  • simpul tali sepatu 5 lubang
  • cara memasang tali sepatu lurus
  • simpul tali sepatu 4 lubang
  • cara memasang tali sepatu nike
  • cara memasang tali sepatu vans
  • cara unik mengikat tali sepatu 5 lubang