Tips Sukses Mendapat Kerja Saat Mengikuti Job Fair

Alvindwiputra.id – Sebagai calon karyawan, mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan kata Job Fair. Ya, tepat sekali, job fair merupakan suatu kegiatan dimana ada banyak sekali perusahaan yang mendatangi pameran yang sedang dilaksanakan. Saat acara Job Fair sedang berlangsung, setiap orang bisa datang untuk langsung melamar pekerjaan di banyak perusahaan sekaligus.

Keuntungan yang bisa didapatkan saat mengikuti Job Fair adalah, calon karyawan dapat mengirim lamaran pekerjaan ke banyak perusahaan dalam satu waktu. Namun, agar bisa sukses dalam mengikuti kegiatan Job Fair, semua calon karyawan haruslah mengetahui informasi tentang tips sukses mendapat kerja saat mengikuti job fair.

Advertising

Tips Sukses Mendapat Kerja Saat Mengikuti Job Fair

Mungkin saja dengan adanya beberapa tips yang akan diberikan di sini, dapat digunakan untuk menunjang kesuksesan Anda saat mengikuti Job Fair.

Mencari Informasi Sebanyak-banyaknya

Orang yang tidak malas untuk mencari informasi, sama halnya sebagai orang yang ingin mendapatkan tambahan pengetahuan juga. Agar bisa sukses mendapatkan kerja dalam kegiatan Job Fair, calon karyawan harus mencari informasi sebanyak-banyaknya, bisa melalui interne, koran atau bisa juga dengan cara mengikuti milis pencari pekerjaan. Hal lain yang juga tak kalah penting untuk dilakukan adalah mencari informasi tentang perusahaan mana saja yang ikut dalam acara Job Fair. Dengan begitu, setiap calon karyawan dapat menentukan manakah perusahaan yang akan dipilih untuk dimasukkan lamaran pekerjaan.

Menyiapkan CV dengan Baik

Setelah menentukan beberapa pilihan perusahaan yang ingin diberikan lamaran pekerjaan. Tahapan selanjutnya yang harus dilakukan adalah menyiapkan CV dengan baik. Jangan lupa, untuk menuliskan data diri dengan lengkap dan tulis segalanya yang sesuai dengan kenyataan.

Sertakan juga bukti beberapa prestasi yang mungkin pernah diraih pada bidang yang diinginkan oleh perusahaan tersebut. Namun, jangan lupa untuk menyimpannya dalam bentuk soft file, sehingga tidak perlu menulis ulang.

Memikirkan Setiap Jawaban yang Akan Diberikan

Tips sukses mendapat kerja saat mengikuti Job Fair selanjutnya adalah setiap calon karyawan harus memikirkan setiap jawaban yang akan diberikan. Biasanya, saat melamar pekerjaan pasti pihak perusahaan akan menanyakan beberapa pertanyaan umum. Namun, sebelum menjawab setiap pertanyaan yang diberikan coba pikiran terlebih dahulu agar terhindar dari kesalahan saat menjawab. Sebab, jawaban dari pertanyaan tersebut termasuk dalam poin penilaian, apakah bisa diterima jadi karyawan.

Membawa Perlengkapan Pendukung

Sebagai calon karyawan, Anda harus menunjukkan bahwa memang sudah siap untuk bekerja. Oleh karena itu, bawalah sendiri peralatan pendukung seperti bulpoin, laptop dan flash disk. Bulpoin digunakan untuk mengisi formulir, laptop digunakan untuk menunjukkan aplikasi yang sudah dibuat dan flash disk dapat digunakan untuk menyimpan CV dalam bentuk soft file. Dengan begitu, Anda tidak perlu meminjam peralatan tersebut dari orang lain.

Mempersiapkan Kondisi Fisik dan Psikis

Percuma saja jika sudah menyiapkan segalanya tetapi belum mempersiapkan kondisi fisik dan psikis yang menyakinkan. Semua itu bisa dilakukan dengan beristirahat dengan cukup dan jangan terlalu dipikirkan karena hal tersebut membuat tubuh terlihat lelah karena stres. Jika, kondisi fisik dan psikis yang baik dapat membuat penampilan terlihat fresh dan daya konsentrasi pun akan meningkat.

Tak hanya lima tips sukses mendapat kerja saat mengikuti Job Fair saja, calon karyawan yang ingin mengikuti Job Fair harus berpenampilan menarik agar terlihat sebagai calon karyawan yang sudah profesional. Kemudian, bersikaplah ramah kepada calon karyawan lainnya karena itu dapat menambah rasa percaya diri.

Incoming search terms:

  • tata cara mengikuti job fair
  • tata cara ikut job fair
  • tata cara jobfair
  • cara mengikuti job fair
  • kegiatan job fair
  • kegiatan jobfarir
  • kegiatan saat job fair
  • tata cara ijut jobfair